Cat pagar besi – Apakah pagar rumah anda menggunakan unsur besi? Baik besi tempa, besi hollow, atau jenis besi yang lain? Apakah pernah pagar besi tersebut berkarat? Kita tentu tidak ingin pagar kita yang sudah kita rancang begitu bagus, akan rusak karena karat. Nah, disini kita akan sedikit membahas tentang karat.

Baca juga: Interior Rumah Minimalis IVN House #2 – Cirebon, Jawa Barat

Karat menurut wikipedia merupakan hasil korosi, yaitu oksidasi suatu logam. Besi yang mengalami korosi membentuk karat dengan rumus Fe2O3.xH2O. Korosi atau proses pengaratan merupakan proses elektro kimia. Pada proses pengaratan, besi (Fe) bertindak sebagai pereduksi dan oksigen (O2) yang terlarut dalam air bertindak sebagai pengoksidasi.

Karat pada material besi. sumber: pinterest

Persamaan reaksi pembentukan karat sebagai berikut

Anode: Fe(s) → Fe2+(aq) + 2e- Katode: O2(g) + 4H+(aq) + 4e- → 2H2O(l)

Dalam bahasa mudahnya, ada dua sumber munculnya karat pada besi, yaitu reaksi oksidasi dan reaksi kimia. Tiga elemen yang dapat menyebabkan reaksi tersebut adalah Air, Oksigen, dan Garam terlarut.

Untuk itu, harus dilakukan pemutusan hubungan antara ketiga elemen tersebut dengan besi. Cara yang paling praktis adalah dengan memberikan lapisan pelindung terhadap permukaan besi.

Tingkat kerusakan yang terjadi diakibatkan oleh karat bermacam-macam. Korosi besi besi dalam tingkat yang masih awal masih bisa diperbaiki. Sedangkan korosi yang sampai menghilangkan bahan besi itu sendiri berarti harus diganti.

Baca juga: Interior Rumah Minimalis Industrial RYN House – Sleman, Yogyakarta

Yang perlu anda tahu tentang besi dan karat

Saat ini sudah ada cat besi finishing yang mengandung bahan antikarat, sehingga tidak memerlukan lagi cat besi dasar seperti cara pengecatan konvensional. Hindari pembuatan desain pagar yang memungkinkan terjadinya genangan air yang merendam besi. Ketika kita membeli besi pagar baik yang sudah jadi ataupun bahan mentah, pasti ada bagian yang berkarat, maka sebaiknya sesegera mungkin untuk mengecat besi tersebut.

Cara merawat furniture berbahan material logam, sumber: pinterest

Langkah dan bahan pengecatan besi agar terhindar dari karat

Bahan

  • Cat besi yang memiliki bahan anti karat, sehingga mempunyai dua fungsi yaitu sebagai cat primer sekaligus sebagai cat finishing
  • Ampelas besi
  • Sikat kawat
  • Kuas nomer 1 atau disesuaikan dengan kebutuhan
Baca juga: Interior Rumah Kontemporer BYU House – Klaten, Jawa Tengah Sikat bagian besi yang telah berkarat, kemudian ampelas sampai benar-benar bersih dari karat. Bila masih terdapat kotoran pada permukaan karat, seperti kotoran debu atau minyak, bersihkan dulu dengan lap kering. Oleskan cat yang sudah tersedia. Apabila cat anda sudah menggunakan cat yang mengandung antikarat, akan lebih praktis karena hanya satu kali pengecatan. Sedangkan jika anda tidak menggunakan cat jenis tersebut, oleskan terlebih dahulu cat dasar (meni) untuk memberikan perlindungan. Diamkan selama satu hari (kering), kemudian oleskan cat finishing sesuai selera anda. Pagar anda akan mengkilat kembali.