Jasa Interior Semarang – Jika pada artikel sebelumnya telah dijelaskan mengenai eksterior YA Kost, Kost Eksklusif dekat UNNES yang terlihat megah dan asri dengan konsep modern kontemporer (baca di sini). Maka kali ini kita akan membahas mengenai interiornya.

Interior Kos

Ruangan yang kami desain terdiri dari, Ruang Makan, Dapur, Kamar Tidur, dan Kamar Mandi. Untuk desain Kost Putri ini mengambil konsep modern – kontemporer. Nuansa pada setiap ruangan menggambarkan kesan yang clean dan kekinian dengan material dominan kayu beserta warna cat dinding yang netral.

Baca juga: Rumah Modern Kontemporer dengan Open Plan – Danny House

Ruang Tengah

Dimulai dari Ruang tengah. Ruang tengah ini mencakup area makan, dapur, dan tangga menuju ke lantai 2. Pada area makan ini dibuat mencakup 4 kursi makan sehingga pengguna bisa lebih leluasa saat makan dimeja makan. Penempatan meja makan dengan dapur didesain berdekatan agar mudah diakses. Pada dinding menggunakan wallpanel motif kayu dengan dominasi hpl warna putih. Bagian wallpanel putih tersebut ialah lemari sliding sebagai penutup meteran listrik. Disamping itu, juga ditambahkan pegboard sebagai dekorasi sekaligus dapat digunakan untuk meletakkan ambalan kayu – Jasa Interior Semarang.

Baca juga: Desain Renovasi Rumah Tropis Yogyakarta

Area Makan

Pada area makan ini untuk pencahayaan menggunakan void pada plafon agar memaksimalkan cahaya alami yang masuk dipagi maupun siang hari. Untuk pecahayaan buatannya menggunakan lampu downlight warna warm white. Ditambahkan juga, pada bagian ambalan dan wallpanel terdapat lampu strip agar dapat mengesankan suasana yang hangat.

Area Dapur

Selanjutnya area dapur. Pada area Dapur, letaknya yang berada dekat dengan tangga naik dan juga berdekatan dengan kamar tidur kost. Selain menggunakan kabinet atas dan kabinet bawah,  penambahan ambalan kayu juga dijadikan sebagai tempat meletakkan alat dan bahan masakan. Mendominasikan agar dapur terlihat cantik, lantai keramik disini menggunakan lantai keramik motif bunga yang berwarna hitam-putih-abu.

Baca juga: Rumah Toko Modern Kontemporer Berbujet – ADK House

Kamar Tidur

Ruangan selanjutnya yaitu Kamar Tidur. Kamar Tidur ini didesain dengan nuansa feminim dan diberi sentuhan dengan warna netral. Dengan menggunakan tone warna yang feminim, dapat memunculkan karakter kost putri itu sendiri. Pada ruangan ini terdapat Kasur yang didesain custom terdapat lemari yang tergabung dengan dipan Kasur. Lemari laci pada samping Kasur ini, tidak hanya sebagai lemari saja tetapi juga difungsikan sebagai nakas.

Terdapat meja yang didesain custom sebagai meja rias dan juga bisa dijadikan meja belajar Ketika ingin mengerjakan tugas ataupun kerjaan. Furniture ini didesain tergabung dengan lemari pakaian, agar tidak memakan banyak tempat. Perletakan lemari ini juga, sengaja didekatkan dengan pintu kamar mandi yang tujuannya agar mudah diakses Ketika setelah sehabis berkegiatan di kamar mandi – Jasa Interior Semarang.

Baca juga: Rumah Lengkung Minimalis dan Low Maintenance di Yogyakarta

Disisi dinding antara pintu masuk dengan jendela, ditambahkan kaca cermin yang besar agar memudahkan saat berkaca Ketika selesai berpakaian. Untuk memanfaatkan area dinding yang kosong, difungsikan dengan adanya oenambahan ambalan sebagai tempat meletakkan alat make up/pernak-pernik.

Untuk pencahayaan buatan, kamar tidur ini menggunakan lampu downlight dan ada penambahan strip lamp pada lemari. Pada siang hari tidak perlu menyalakan lampu karena terdapat jendela yang dapat memudahkan masuknya cahaya matahari ke dalam ruangan. Agar tidak panas atau silau didalam ruangan, bisa menggunakan roller blind sebagai penutupnya – Jasa Interior Semarang.

Kesan hangat pada ruangan kamar ini, lantai pada kamar ini menggunakan material lantai vinyl dan ditambahkan karpet motif yang berukuran besar agar ruangan tampak terlihat luas.

Baca juga: Cafe Nyaman dan Kekinian Bergaya Industrial – ANTARA.CO

Kamar Mandi

Ruangan yang terakhir, kami mendesain kamar mandi. Kamar mandi ini bernuansa putih dengan penggunaan mosaic tile. Dekat dnegan pintu kamar mandi, adanya penambahan dinding yang fungsinya sebagai tempat meletakan perlengkpan mandi. Posisi penambahan dinding ini didekatkan dnegan shower agar mudadh saat menggunakannya. Pada kamar mansi ini difasilitasi dengan menggunakna closet duduk dan shower. Pada bagian ambalan, didesain ada penambahan lengkungan sebagai tempat penggantung handuk.