Proyek Rancang Reka Ruang (R3 Studio) kali ini adalah pembuatan desain sebuah Apotek milik Bapak Budi. Apotek ini terletak di Jalan Godean, berdekatan dengan Pasar Godean dan diberi nama Apotek Godean Sehat.

Konsep utama dari apotek ini adalah simpel dan sederhana atau tidak ribet. Klien menginginkan ambience yang nyaman dari pengalaman ruang, warna, hingga bentuk geometris bangunan. Hal tersebut bertujuan untuk menunjukkan adanya diferensiasi dengan bangunan sekitar sehingga bangunan tidak tampak flat. Sebagai jasa arsitek Yogyakarta yang profesional, R3 Studio berupaya maksimal untuk mewujudkan keinginan klien terkait desain dan juga konsep tersebut.

Baca juga: Rumah Minimalis Modern Dua Fasade – Lilih House

Desain

Kasus desain kali ini cukup unik. Hal tersebut karena lahan yang dimiliki oleh Bapak Budi berbentuk memanjang dengan lebar yang terbatas. Lahan yang dapat dipakai telah terpotong sebanyak 18m2 dari jalan utama sebagai syarat GSB dari ass jalan sehingga pemanfaatan lahannya harus diefisiensikan. Dengan begitu, tatanan ruang dari Apotek ini menjadi seperti lorong pajang.

Desain Minimalis Apotek Godean Sehat

Area Depan Desain Minimalis Apotek Godean Sehat

Baca juga: Interior Scandinavian Rumah Farmhouse dengan Mezanin

Dengan kondisi tersebut, kami berupaya untuk membuat area menjadi lebih nyaman guna beraktivitas. Maka dari itu, Apotek dilengkapi dengan ujung-ujung yang terbuka sehingga bangunan tidak tertutup hingga ujung lahan.

Kebutuhan Ruang

Bangunan ini memiliki 2 lantai. Lantai 1 digunakan sebagai toko obat, praktik dokter, administrasi, dan ruang tunggu. Sedangkan lantai 2 akan disewakan untuk usaha lain. Rencananya adalah sebagai toko alat kesehatan atau yang berkaitan dengan scope kesehatan. Menariknya, bangunan ini memiliki 2 jalan yang terpisah sebagai sarana akses atau entrance. Apotek atau lantai 1 memiliki pintu entrance yang terpisah dengan lantai 2. Hal ini karena lantai 2 memiliki tangga sendiri yang berada di luar ruang lantai 1. Dengan begitu, akses keduanya tidak terganggu terutama terkait privasi.

Desain Minimalis Apotek Godean Sehat

Baca juga: Renovasi Dapur Kontemporer – Bapak Budi, Tasikmalaya

Warna

Secara garis besar, Apotek banyak didominasi oleh warna putih. Tujuannya adalah untuk menonjolkan kesan bersih, higienis, dan sederhana. Selain warna putih, kami juga mengombinasikan dengan warna hijau yang kalem. Warna ini seringkali disimbolkan sebagai penenang. Harapannya, Apotek Godean Sehat dapat menjadi salah satu tempat yang tenang dan nyaman bagi para pasien. Terlebih, Bapak Budi berencana untuk membuat Apotek tersebut dilengkapi dengan ruang praktik Dokter. Maka dari itu, ambience menjadi penting untuk user yang hadir dan menjadi faktor utama desainer dalam menentukan pilihan warna Apotek.

Area Depan Desain Minimalis Apotek Godean Sehat

Bentuk

Apotek Godean Sehat memiliki bentuk dengan aksen lengkung yang lebih dinamis, tidak kaku, dan tidak tajam sehingga tidak terlalu menonjol bentuk-bentuk yang ‘maskulin’. Artinya, bangunan Apotek ini lebih menonjolkan bentuk-bentuk yang smooth dan memunculkan kesan calmness. Lengkungan tersebut muncul pada beberapa aksen dinding, railing, dan jendela yang memiliki bentuk geometri melengkung.

Desain Minimalis Apotek Godean Sehat

Baca juga: Interior Kost Putri Modern Kontemporer – YA KOST

Apabila pembaca ingin membangun gedung untuk bisnis tapi masih bingung dengan konsep atau detail-detail arsitekturnya, jangan sungkan untuk menghubungi Rancang Reka Ruang – Jasa Arsitek Yogyakarta.